Danrem 084/BJ Pimpin Sertijab Dandim 0831/ST dan Tradisi Satuan

    Danrem 084/BJ Pimpin Sertijab Dandim 0831/ST dan Tradisi Satuan

    SURABAYA, -  Komandan Korem 084/Bhaskara Jaya, Brigjen TNI Herman Hidayat Eko Atmojo, memimpin serah terima jabatan Dandim 0831/Surabaya timur dan acara Tradisi penerimaan warga baru Korem 084/BJ bertempat di Aula Bhaskara Makorem 084/BJ, Jalan Ahmad Yani No 1 Surabaya, Sabtu (29/01/2022).

    Letkol Inf Yusan Riawan, S.I.P kini memegang Jabatan sebagai Dandim 0831/Surabaya Timur menggatikan Kolonel Inf Agus Faridianto, yang mendapat amanah tugas baru sebagai   Dosen Madya Seskoad.

    Dalam sambutannya, Danrem 084/BJ mengatakan, "Dalam kehidupan militer, alih tugas dan jabatan di lingkungan Angkatan Darat (AD), khususnya Korem 084/BJ merupakan hal biasa dalam rangka penyegaran, pembinaan karir, dan pembinaan personil serta pembinaan satuan".ungkapnya.

    “Atas nama Danrem 084/BJ dan pribadi, saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Kolonel Inf Agus Faridianto, atas karya dan prestasi serta pengabdiannya selama menjabat sebagai Dandim 0831/Surabaya Timur.

    Kepada Letkol Inf Yusan Riawan, S.I.P, selamat datang dan selamat bertugas di lingkungan Korem 084/BJ, agar segera menyesuaikan diri dengan lingkungan tugas serta melakukan koordinasi yang baik dengan Instansi terkait di lingkungan wilayah binaanNya".pungkasnya

    Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kasrem 084/BJ, para Dandim jajaran Korem 084/BJ, para Kasi Kasrem Korem 084/BJ, para Dan/Kabalak jajaran Korem 084/BJ, Pamen, Pama Korem 084/BJ, Wakil Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcabrem 084 PD V/Brawijaya beserta pengurus. (Jon)

    SURABAYA
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Sukseskan GPDRR, Kapolri Siapkan Skenario...

    Artikel Berikutnya

    KAI Daop VII Madiun Bersama Komunitas Rail...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Persami Kodim 0830/Surabaya Utara Bentuk Generasi Muda Tangguh dan Berkarakter
    Prajurit Kodim 0830/Surabaya Utara  Asah Kemampuan Beladiri Taktis TNI AD
    Peduli Lingkungan Kapolda Jatim Tanam dan Berbagi Bibit 3.000 Pohon di Gresik
    Ini Himbauan Anggota Koramil Tenggilis Mejoyo Kepada Warga PSHT
    Polda Jatim Amankan Seorang Oknum PNS dan Enam Orang Lainnya Diduga Terlibat Pesta Pil Ekstasi

    Ikuti Kami